PROTOTYPE PENGHITUNG JUMLAH DAN KECEPATAN KENDARAAN OTOMATIS SECARA REAL TIME BERBASIS COMPUTER VISION MENGGUNAKAN METODE BACKGROUND SUBTRACTION

Main Article Content

Nuzul Muh. Ramadhan Deril Krisyantho Irsal Irsal Muhammad Rizal

Abstract

Kemacetan bukan lagi menjadi sebuah permasalahan yang asing bagi pengendara di tiap kota-kota besar. Kendaraan adalah mesin transportasi untuk mengangkut baik orang maupun barang. Oleh karena itu saat ini kendaraan merupakan salah satu hal wajib bagi manusia dalam urusan berpergian, tidak heran jumlah kendaraan dari tahun ke tahun terus meningkat hal tersebut menyebabkan kepadatan kendaraan di jalan raya meningkat karena tidak selarasnya pertumbuhan antara kendaraan dan jalan raya. Berdasarkan masalah tersebut, konsentrasi kami pada penelitian ini adalah dengan menitik beratkan pada perancangan prototype penghitung jumlah kendaraan otomatis yang sekaligus dapat mendeteksi kecepatan dari tiap kendaraan. Dengan maksud menyediakan data kepadatan arus lalu lintas yang lebih efisien kepada pihak pengembang jalan tanpa harus menambah petugas di lapangan. Pengujian perangkat keras yang diambil dari beberapa sampel data dengan melakukan proses deteksi secara langsung di jalan raya dengan dua hardware utama yaitu raspberry dan laptop. Dari rangkuman hasil pengujian menggunakan raspberry pi dan laptop memiliki perbedaan hasil yang berbeda karena spesifikasi dari raspberry dan kamera yang digunakan masih di bawah dari spesifikasi laptop dan kamera smartphone yang digunakan.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles