PELATIHAN PEMBUATAN FILM PENDEK BAGI ANGGOTA TEATER MELATI TAHUN 2018

Main Article Content

Khoirul Umam Edi Sumariyanto

Abstract

Festival Sinema Sekolah (FSS) merupakan kegiatan lomba film pendek yang di­selenggarakan oleh Di­nas Pendidikan Provinsi Jawa Timur pada tahun 2018.Lomba tersebut mengusung tema terkait pen­di­dik­an, bu­daya, dan karakter. Lomba tersebut diperuntukkan bagi siswa SMA/MA dan SMK negeri/swasta se-Ja­wa Ti­mur sehingga ang­go­ta-anggota Teater Melati (TM) SMAN 1 Glagah Banyuwangi dapat meng­i­kuti­nya. Un­tuk dapat mengikuti FSS 2018, anggota-anggota TM harus memproduksi se­buah film pendek. Produksi film pen­dek tersebut membutuhkan pendampingan dan pelatihan da­ri pakar agar proses produksinya ber­ja­lan de­ngan baik. Oleh ka­re­na itu dilakukan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat untuk melakukan pe­la­tih­an da­lam produksi film pendek tersebut.Pelatihan dilaksanakan mulai dari ta­hap praproduksi yaitu pe­ngem­bang­an ide, pem­buatan cerita, dan penulisan nas­kah, tahap produksi berupa kegiatan pengambilan gam­bar, hing­ga tahap pas­kaproduksi untuk melakukan penyuntingan gambar dan publikasi.Pelatihan ter­se­but telah meng­hasilkan sebuah film pendek berjudul “REPETISI” yang telah di­i­kut­sertakan ke dalam ke­gi­at­an FSS 2018 pada bulan November 2018 yang lalu.
 
Kata kunci: film, multimedia, sinematografi

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles