Perancangan Sistem Informasi Sekolah Pada Sekolah Menengah Pertama Negeri 19 Makassar Berbasis Client Server

Main Article Content

Nurdiansah - - John S - Arie

Abstract

SMP Negeri 19 Makassar merupakan sekolah negeri yang mempunyai potensi untuk berkembang, untuk itu diperlukan sistem pelayanan yang efektif dan efisien. Tujuan penyusunan skripsi ini adalah menganalisis perangkat yang sedang digunakan. Selain itu, merancang perangkat sebagai sarana pelengkap dari perangkat yang telah ada. Sistem jaringan Client / Server merupakan komunikasi antar komputer, dengan layanan client yang banyak dengan pengamanan dan data terpusat serta berbagi sumberdaya, sehingga mudah untuk dijangkau oleh setiap orang di jaringan tersebut. Dalam melakukan penelitian, penyusun menggunakan metode : hasil analisis kemudian dibuat laporannya sebagai masukan dalam perancangan perangkat yang baru diusulkan. Hasil penelitian berupa analisis dan perancangan perangkat pada SMP Negeri 19 Makassar tersebut. Penyusun memberikan solusi pemecahan masalah yang dihadapi dengan merancang suatu perangkat dan sistem baru. Dengan adanya laporan-laporan yang lengkap dapat membantu dalam pengambilan keputusan dan memperlancar kegiatan operasional pelayanan SMP Negeri 19 Makassar. Perangkat tambahan yang baru pada proses kerjanya dapat memudahkan administarsi secara tepat dan lebih optimal sehingga keterlambatan proses yang sering terjadi dapat diatasi.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles

References

[1] Burch and Grudnitski, 2010, Basis Data. Edisi Ketiga. Informatika. Bandung
[2] Eti Rochaety, Pontjorini Rahayuningsih, Prima Gusti Yanti, 2006, Analisis dan Desain Sistem Informasi, Andi Offset, Yogyakarta.
[3] James F. Countney dan David B. Paradice. Komunikasi Data dan Jaringan Komputer, PT. Salemba Teknika, Yogyakarta.
[4] Kennet hc. Laundon, 2007, Pengenalan Komputer, Andi Offset, Yogyakarta.
[5] Kepmendiknas, No.004 Tahun 2002 Tentang Pembentukan Dewan Pendidikan Dan Komite Sekolah.
_____________, No.087 Tahun 2004 Tentang Standar Akreditasi Sekolah.
[6] Kusrini, 2007, Kerangka Dasar Sistem Informasi Manajemen, Andi Offset, Yogyakarta.
[7] Kusrini dan Andri Koniyo, 2007, Desain Basis Data, UUP AMP YKPN, Yogyakarta.
[8] Noor Fuat, 2006, Analisis dan Desain Sistem Informasi, Pendekatan Terstruktur Teori dan Praktek Aplikasi Bisnis, Andi Offset, Yogyakarta.
[9] Sutarman, 2009, Manajemen, BPFE, Jakarta.