Pengembangan Sistem Pakar Diagnosa Penyakit HipertensiDengan Metode Forward Chaining(Studi Kasus Poliklinik PT.PLN SulSelBar)

Main Article Content

Michael - Oktavianus Baharuddin - Rahman Erny - Marlina

Abstract

Poliklinik PT.PLN SulSelBar menyediakan fasilitas kesehatan untuk karyawan dan anggota keluarganya. Poliklinik ini merupakan salah satu tempat yang sangat penting dalam aktivitas pelayanan kesehatan, sehingga setiap harinya selalu mencatat dan mengelola data pasien yang akan berobat atau berkonsultasi dengan dokter. Namun, dalam konsultasi dipoliklinik masih dirasa kurang baik, karena pencatatan yang manual sehingga menghambat waktu dalam memberikan pelayanan untuk berobat dan konsultasi. Fasilitas dipoliklinik juga memberikan peluang pasien untuk konsultasi mengenai masalah Hipertensi. Tetapikonsultasi mengenai penyakit ini membutuhkan waktu yang banyak sedangkan banyak pasien yang akan berobat untuk segera diperiksa. Untuk itu dikembangkan sebuah aplikasi sistem pakar diagnosa penyakit hipertensi dengan metode forward chaining dimana pengembangan sistem ini dapat membantu keefektifan dalam penanganan konsultasi pasien dan tidak mengganggu waktu pasien yang antri untuk berobat. Konsultasi untuk pasien disediakan guna memberi peluang kepada pasien agar dapat membantu mengenal dan mengatasi gejala penyakit hipertensi tanpa harus datang ke poliklinik untuk mengantri dan dapat mencegah gejala penyakit tersebut dengan cepat. 

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles

References

[1] Agi Hindasah, 2012, Sistem Pakar Dengan Metode Forward Chaining, Penerbit Andi, Yogyakarta.
[2] Anita Desiani, 2010, Kecerdasan Buatan, Penerbit Andi, Yogyakarta
[3] Eddy Mulyanto, 2014, Kecerdasan Buatan, Elex Media Komputindo, Jakarta.
[4] Kusrini, 2015, Aplikasi Sistem Pakar,Andi Publisher, Yogyakarta.
[5] Lany Gunawan, 2013, Hipertensi Tekanan Darah Tinggi, Penerbit Kanisius, Jakarta.
[6] Robert Kowalski, 2012, Terapi Hipertensi, Penerbit Qanita, Jakarta
[7] Sustrani, 2014, Forward Chaining dan Backward Chaining, Elex Media Komputindo, Jakarta