Perancangan Aplikasi Jadwal Imunisasi Balita Pada Rumah Sakit Bersalin (RSB) Pertiwi Makassar Berbasis Android

Main Article Content

Asmah - Akhriana Santi - -

Abstract

Rumah Sakit Bersalin Pertiwi Makassar adalah salah satu rumah sakit yang memberikan pelayanan imunisasi pada bayi baru lahir sampai umur 18 bulan. Imunisasi adalah suatu proses untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan cara memasukkan vaksin, yakni virus atau bakteri yang sudah dilemahkan, dibunuh, atau bagian-bagian dari bakteri (virus) tersebut telah dimodifikasi dan imunisasi memberikan antibodi yang baik untuk mencegah anak dari serangan penyakit yang bisa menimbulkan kematian dan kecacatan. Permasalahan yang sering terjadi adalah kurangnya informasi mengenai jadwal imunisasi sehingga sebagian dari orang tua terkadang lupa kapan jadwal imunisasi anaknya. Seiring dengan perkembangan teknologi informasi terutama dibidang telekomunikasi maka lebih memudahkan masyarakat untuk melakukan pertukaran data informasi. Salah satunya dengan adanya teknologi mobilephone yang bersistem android. Hal ini memberikan manfaat besar pada bidang telekomunikasi karena banyaknya aplikasi yang disediakan dan pengembang aplikasi juga dengan mudah untuk membuat aplikasi yang sesuai dengan kebutuhan pengguna. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang sebuah aplikasi berbasis android yang dapat membantu para orang tua untuk mengetahui jadwal pemberian imunisasi bayi mereka. Aplikasi yang dirancang menggunakan software Eclipse Indigo, bahasa pemrograman Java dan database MySQL serta metode pengujian sistem black box. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi yang telah dirancang dapatĀ  memberikan informasi tentang jadwal Imunisasi, jenis-jenis vaksin yang diberikan, notifikasi pemberian vaksin, serta history Imunisasi yang telah diberikan. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan orang tua dapat memberikan imunisasi kepada anaknya tepat pada waktunya karena dapat diakses dengan mudah dimana saja dan kapan saja sehingga lebih efektif dan efisien.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles

References

[1] PP IDAI. Panduan Imunisasi dan Anak. Jakarta Pusat : Satgas Imunisasi. 2011.
[2] Roger S. Pressman. Rekayasa Perangkat Lunak: Pendekatan Praktisi. Yogyakarta: Andi Offset. 2010.
[3] Adnan Sutabri. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi. Bandung: Penerbit Informatika, Bandung. 2009
[4] Adi Nugroho. Rekayasa Perangkat Lunak Berorientasi Objek dengan Metode USDP (Unified Software Development Process). Yogyakarta: Andi Offset. 2010.