SISTEM SELEKSI PENERIMA BSPS MENGGUNAKAN METODE PROMETHEE PADA SNVT PENYEDIAAN PERUMAHAN PROVINSI SULAWESI SELATAN

Main Article Content

Sadly Syamsuddin Suryadi Hoseng

Abstract

Satuan Non Vertikal Tertentu (SNVT) Penyedaiaan Perumahan Provinsi Sulawesi Selatan adalah satuan kerja yang berdiri berdasarakan Peraturan Menteri PUPR Nomor 15/PRT/M/2015 tentang organisasi dan tata kerja kementerian pekerjaan umum dan perumahan rakyat. SNVT memiliki tugas pokok melakukan proses pelaksanaan pembangunan yang dibagi dalam tiga bidang yaitu rumah susun, rumah khusus dan rumah swadaya. Setelah mengamati program kerja yang ada di salah satu bidang di SNVT, yaitu program Bantuan Stimluan Perumahan Swadaya atau yang biasa disebut BSPS pada bidang rumah swadaya, ada beberapa permasalahan yang sering terjadi yaitu (1)seringnya terdapat pelaporan hingga masuk media publik mengenai proses seleksi yang dilakukan fasilitator lapangan BSPS yang kurang objektif atau bahasa lainnya tidak tepat sasaran, dan (2)lambanya proses seleksi atau verifikasi yang dilakukan untuk menenetukan calon penerima bantuan sehingga terkadang seorang fasilitator lapangan BSPS melampaui batas waktu kerja dari waktu yang telah di tentukan sebelumnya di Rencana Kerja Tindak Lanjut (RKTL). Hal tersebut yang mendorong penulis untuk membangun sebuah “Sistem Seleksi Penerima Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya Menggunakan Metode Promethee” pada SNVT Penyediaan Perumahan Provinsi Sulawesi Selatan. Pada penelitian ini digunakan 3 alternatif calon penerima BSPS dengan 4 kriteria penilaian yaitu (c1)tingkat kerusakan atap, (c2)tingkat kerusakan dinding, (c3)tingkat kerusakana lantai dan (c4)penghasilan dibawah ump. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1)Sistem dapat berfungsi dengan baik dan melakukan proses seleksi calon penerima bantuan dengan cepat dan objektif menggunakan metode promethee, (2) Dengan menggunakan metode promethee sistem dapat menunjukkan bawah metode tersebut membuat peringkat alternatif pada keputusnan akhir dan memperhitungkan alternatif keputusan berdasarkan kaarakteristik kriteria yang berbeda.
 
Kata kunci— Sistem Seleksi, BSPS, Promothee, SNVT

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles