Laporan Kehadiran secara Real-Time Pada Kuliah Umum berbasis Mobile Apps menggunakan MIT App Inventor (Studi Kasus : Fakultas Ilmu Komputer – Universitas Klabat)

Main Article Content

Oktoverano Lengkong Oktovianus Masrikat

Abstract

Laporan kehadiran real-time Kuliah Umum Fakultas Ilmu Komputer – Universitas Klabat menggunakan teknologi mit app inventor merupakan aplikasi pencatatan dan pelaporan absen kegiatan kuliah umum secara cepat dengan tingkat keakuratan yang tepat. Kehadiran merupakan suatu rutinitas   dan bagian penting dalam setiap instansi pendidikan untuk membuktikan keaktifan dan keseriusan mahasiswa dalam perkuliahan. Faktor kehadiran pada kegiatan Kuliah Umum menjadi salah satu tolok ukur bagi seorang mahasiswa untuk dapat melanjutkan perkuliahan pada semester berikutnya. Adalah suatu keperluan untuik membangun suatu sistem pelaporan dan pencatatan pencatatan kehadiran bagi kegiatan Kuliah Umum bagi Fakultas Ilmu Komputer yang  masih masih melakukan pencatatan secara manual yaitu dengan menjalankan fomulir absen dalam bentuk kertas dan butuh waktu yang lama terkait pencatatan atau pun paraf kehadiran. Penelitian dengan menggunakan  implementasi dari mit app inventor ini dibuat untuk membangun sebuah aplikasi yang akan dijalankan  pada smartphone dengan sistem operasi android yang mendukung fitur pemindaian qrcode/barcode  pada ID card mahasiswa untuk menghasilkan laporan secara cepat dan otomatis ke dalam database menggunakan fitur scan in time dan scan out time serta fitur delete record untuk menghapus seluruh data yang telah di record. Adapun metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan metode prototype yang dibuat lebih cepat sehingga dalam pengembangan membutuhkan waktu yang singkat. Dalam penelitian ini peneliti menggunakan media spreadsheet berbasis cloud sebagai database dan juga app script sebagai sarana untuk membangun program yang dapat menjalankan fungsi blockcodes dari mit app inventor untuk pencatatan dan pelaporan absen Kuliah Umum secara real-time dan secara langsung dapat diakses oleh pihak fakultas kapanpun dan dimanapun. Pengujian aplikasi ini telah dilakukan pengujian pada smartphone Android dan berhasil di pasang pada Android versi 5.1.1 ke atas.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles