Desain Tata Kelola Sampah Menuju Smart City Menggunakan Paradigma Model Prototype Berbasis Green Technology

Main Article Content

N. Tri Suswanto Saptadi Ferdinandus Sampe Phie Chyan

Abstract

Era disrupsi telah mampu merubah paradigma pemerintah terhadap kontribusi Teknologi Informasi (TI). Tata kelola yang baik dapat memberikan layanan informasi yang cepat, relevan dan akurat kepada masyarakat. Tren Tata kelola kota cerdas juga akan meningkatkan partisipasi masyarakat dan pemerintah dalam memanfaatkan data aplikasi, memberikan saran maupun kritikan secara cepat, mudah dan akurat. Kota Makassar telah mencanangkan program menuju kota yang bersih lingkungan. Pemerintah kota (Pemkot) telah melakukan inovasi dalam menangani masalah kebersihan dengan berusaha merekonstruksi pemikiran masyarakat untuk cinta dan peduli terhadap kebersihan. Meskipun demikian masih banyak masyarakat yang belum tahu apa sebenarnya yang dimaksud dengan Gemar MTR dan bagaimana konsep tersebut dapat diterapkan. Pemerintah perlu selalu aktif dalam mengupayakan kebersihan lingkungan sehingga dapat membantu merubah pola pikir masyarakat terhadap kebersihan lingkungan. Penelitian bertujuan untuk mengetahui penerapan konsep tata kelola sampah menuju kota pintar di Makassar, dan mendesain tata kelola sampah agar dapat memenuhi kebutuhan dan harapan pemerintah dan masyarakat. Penelitian menggunakan paradigma model prototipe untuk mendesain tata kelola berbasis teknologi hijau. Tata kelola baik berguna untuk memelihara lingkungan hidup secara terintegrasi sehingga akan memberikan solusi ramah lingkungan, optimalisasi desain dan arsitektur TIK yang berdampak positif pada lingkungan masyarakat kota.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles