Rekayasa Kebutuhan Perangkat Lunak E-Marketplace Gerobak Kopi

Main Article Content

Yohanes Aryo Bismo Raharjo Fachruddin Edi Nugroho Saputro Martina Endah Pratiwi Teguh Ansyor Lorosae Rahmad Ardhani Fendi Sumanto Farid Fitriadi Ema Utami

Abstract

E-marketplace merupakan salah satu pengembangan e-commerce dimana e-marketplace menjadi media perantara yang mempertemukan antara penjual dan pembeli. E-Marketplace memungkinkan pembeli untuk menemukan berbagai jenis barang dan jasa yang ditawarkan dari berbagai penjual yang berbeda. E-marketplace juga menyediakan fasilitas bertransaksi yang aman dan mudah bagi penjual maupun pembeli. Metode dan tahapan penelitian terdiri atas Pengumpulan data dan informasi, Perancangan sistem, dan selanjutnya dikembangkan dengan metode model Waterfall. Hasil dari perancangan e-marketplace ini dapat menampilkan semua informasi mengenai produk-produk kopi dan memberikan kemudahan bagi para pelaku usaha dalam memperluas jangkauan dalam melakukan pemasaran baik produk maupun jasa sehingga lebih tepat sasaran dan akan lebih cepat mendapatkan respon dari khalayak ramai. Selain itu, juga mempermudah pelanggan dalam pencarian produk, dikarenakan dalam e-marketplace terdapat banyak penjual. Sistem E-marketplace memiliki fitur-fitur yang memberikan kemudahan bagi pengunjung, mempunyai kontribusi dalam menyelesaikan masalah untuk memberikan jaminan layanan informasi yang lebih pada konsumen. Menampilkan informasi-informasi yang mengarahkan pengunjung, calon pembeli juga dapat melakukan pemesanan, pembayaran, dan konfirmasi pembayaran. Hal ini dapat memperluas pangsa pasar dan menumbuhkan daya saing karena sistem penjualannya tidak lagi terbatas pada ruang dan waktu

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles

References

[1]Prasetyo, Eko Kus, Rudy Hartanto, dan Selo., 2016. Perancangan Website Public E-Marketplace Produk Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Temanggung. Departemen Teknik Elektro dan Teknologi Informasi, FT, Universitas Gadjah Mada.
[2]Pujastuti, Eli, Wing Wahyu Winarno, Sudarmawan.,2014. Pengaruh E-Commerce Toko Online Fashion Terhadap Kepercayaan Konsumen. Citec Journal.
[3]Miftah, Shabur, Maulana Heru,dan SusiloRiyadi., 2015. Implementasi E-Commerce Sebagai Media Penjualan Online. Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya Malang.
[4]Kosasi, Sandy., 2016. Perancangan Sistem Informasi Penjualan Berbasis Web Dalam Memasarkan Mobil Bekas.STMIK Pontianak : Citec Journal.
[5]Taryadi., 2016., Pengukuran Tingkat Kesiapan Adopsi E-Marketplace Bagi UMKM batik Dengan Model E-Readiness. STMIK Widya Pramata Pekalongan.
[6]Farki, Ahmad, Imam Baihaqi, dan Berto Mulia Wibawa, 2016. Pengaruh Online Costumer Review dan Rating Terhadap Kepercayaan dan Minat Pembelian pada Online Marketplace di Indonesia. Teknologi Industri Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) : Jurnal Teknik ITS, Volume 5, No. 2, http://ejurnal.its.ac.id/index.php/teknik/article/view/19671, 27 Februari 2017.
[7]R.K, Frans, Wilis Kaswidjanti, dan Arif Setiyawan., 2012. Model Aplikasi E-Market Sebagai Sarana Promosi dan Tukar Menukar Informasi Antara Penjual dan Pembeli. Teknik Informatika UPN Yogyakarta.
[8]Rizky,Muhammad, Akbar Sarana, dan Agus Suwondo.,2016. Rancang Bangun Sistem Informasi UKM Sebagai Sarana Perdagangan Batik Dengan E-Marketplace di Pekalongan. Politeknik Negeri Semarang.
[9]Pujianto, dan Satria Novari., 2016. Market Place dan E-Commerce Bagi Petani Guna Meningkatkan Hasil Pertanian. Politeknik Palcomtek.
[10]Adi Nugroho (2010). Rekayasa Perangkat Lunak Berorientasi Objek dengan Metode USDP (Unifield Software Development Process). Yogyakarta: Penerbit Andi.
[11]Bruegge, Bernd and Dutoit, Allen H (2010). Object-Oriented Software Engineering Using UML, Patterns, Java, Third Edition. Pearson Education, Inc., USA.
[12]Pressman, Roger S. (2010). Software Engineering A Practitioner's Approach 7th Edition. McGraw-Hill
[13]Sugiyono (2010). Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R&D. Bandung:Alfhabeta