Strategi Pemasaran Terhadap Keputusan Pembelian Produk Abon Ikan Cakalang di Kota Bitung

Main Article Content

Fransiska Thalib Husnul Muamilah Fachriyahthul Jannah

Abstract

Dalam rangka meningkatkan keputusan pembelian produk abon ikan pada Kota Bitung yang berjuluk Kota Cakalang maka tujuan dari penelitian adalah menganalisis Strategi Pemasaran SWOT (Strength, Weakness, Opportunities, Threats) terhadap Keputusan Pembelian Produk Abon Ikan Cakalang di Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara (Manado). Jenis Penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif untuk mendapatkan pemahaman mengenai fenomena yang terjadi saat ini. Subjek dari penelitian ini adalah 10 orang penjual dan 10 orang konsumen produk abon ikan cakalang yang ada di Kota Bitung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pemasaran produk abon ikan cakalang sebagai berikut : Kekuatan (Strength) dari bahan yang digunakan untuk pembuatan Abon adalah Ikan Cakalang segar yang berkualitas serta harga yang ditawarkan merupakan harga yang sangat ekonomis, sesuai dengan kemampuan pembeli di Kota Bitung. Kelemahan (Weakness) abon ikan cakalang merupakan olahan rumah sehingga tidak terlalu dikenal sebagai produk yang dijual. Kesempatan (Opportunities) Abon ikan cakalang adalah produk baru yang memiliki peluang bisnis yang sangat bagus dengan prospek yang baik di Kota Bitung yang merupakan kota industri perikanan. Ancaman (Threats) Pesaing sejenis yang berada di lingkungan yang sama, sehingga harus ada Inovasi untuk bisa menarik pelanggan dan menentukan lokasi penjualan baru yang lebih strategis dan mudah dijangkau.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles