SISTEM INFORMASI PEMESANAN E-TICKETING BERBASIS WEB PADA TERMINAL REGIONAL DAYA
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi berbasis web untuk mempermudah proses pemesanan dan pembelian tiket bus secara online (e-ticketing). Sistem ini memungkinkan calon penumpang untuk memilih rute tujuan, harga, fasilitas yang ada pada bus, informasi keberangkatan sesuai dengan kota tujuan, serta melakukan pembayaran melalui aplikasi. Dalam perancangan sistem ini, peneliti mengimplementasikan konsep analisis dan desain berorientasi obyek (OOAD) dengan Unified Modeling Languange (UML) untuk pemodelannya. Penelitian yang dilakukan merupakan jenis kualitatif dengan pendekatan deskriptif yaitu dengan melakukan serangkaian observasi kegiatan, wawancara dan dokumentasi di Terminal Regional Daya kota Makassar guna memperoleh berbagai data dan informasi. Untuk mengetahui fungsionalitas dari sistem yang diusulkan, peneliti menggunakan teknik pengujian kotak hitam (black box testing). Sistem ini sangat bermanfaat bagi calon penumpang dalam melakukan pemesanan tiket online yang dapat diakses dimanapun dan kapanpun serta meminimalisir resiko kehilangan tiket. Sistem ini juga diharapkan dapat membantu pihak pengelola bus pada Terminal Regional Daya untuk meningkatkan pelayanan pelanggan dengan manajemen tiket dan informasi penjadwalan yang lebih efisien dan efektif.
Downloads
Download data is not yet available.
Article Details
Section
Articles